APA TARGETMU UNTUK BULAN RAMADHAN KALI INI


APA TARGETMU  UNTUK BULAN RAMADHAN KALI INI

Kali ini saya akan share hal-hal apa saja yang ingin saya capai pada ramadhan ini. Bukan berniat pamer, sombong, atau sok religius ya. Tapi dengan mencatat target tersebut, diharapkan akan membuat kita lebih semangat untuk mengisi bulan ramadhan dengan kegiatan yang positif. Selain itu dengan mencatat apa yang ingin kita lakukan, diharapkan kita bisa saling mengingatan agar target masing-masing bisa terpenuhi. Menetapkan target juga akan melatih kita lebih disiplin. Secara tidak langsung kita sudah berkomitmen pada diri kita sendiri bukan? Seandainya target itu tidak bisa terpenuhi, atau dengan kata lain kita tidak mampu menjaga komitmen pada diri kita sendiri, tentu kita harus mengevaluasi diri.

 

Oke, let’s start the list 

1. Khatam Al-Quran 2x

Ini belum pernah saya lakukan pada ramadhan-ramadhan sebelumnya. Paling mentok cuma sekali. Pernah juga ngga bisa khatam, cuma sampai juz 28. Jadi, semoga ramadhan kali ini ada kemajuan.

 

 2. Hapal minimal 3 surat lagi di juzz amma

 

Target ini saya turunkan. Dulu saya sudah pernah membuat target untuk bisa hapal juzz amma. Tapi sampai sekarang belum terealisasi karena target saya terlalu tinggi. Kejadiannya, setelah menghapal 10 ayat pertama, tidak pernah diulang hapalannya, akhirnya lupa, lalu diulangi lagi menghapal surat yang sama dari ayat pertama. Akhirnya nggak selesai-selesai alias jalan di tempat T.T

 

3. Tahajjud tiap hari

 

Ini terdengar berat bagi saya sebenarnya. Selama ini saya selalu bermasalah mengatur jam tidur selama ramadhan. Bangun jam 3 untuk sahur saja perjuangannya sudah luar biasa. Dengan menetapkan target ini berarti saya harus bisa bangun lebih awal lagi. Ganbatte!!!

 

 4. Memaksimalkan puasa hati dan lisan

 

Naaah… Ini nih yang sebenarnya paling sulit di antara yang sulit. Target ini sebenarnya absurd. Tidak bisa diukur karena memang tidak ada alat ukurnya. -.-. Hal yang satu ini benar-benar relatif. Hanya kalian sendiri yang bisa tahu batas kemampuan kalian untuk menjaga hati dan lisan.

 

Saya meskipun dibilang puasa, masih sering ngebatin yang enggak-enggak. Dimulai dari kata “jangan-jangaan…”. Kalau sudah begitu pasti pikiran juga akan dibawa kemana-mana. Mungkin saya masih lebih kuat puasa lisan, tapi walaupun lisannya diem aja, di dalam hati sudah berkicau ke sana kemari. -_________-  #samasajakaaaan

 

Paling susah kalau kita dihadapkan pada orang-orang yang menyebalkan, yang bisa memancing emosi. Ambil contoh, adik saya. Ketika adik saya melakukan hal-hal yang sangat mengesalkan, bikin marah, maka lisan bisa saja diam. Tapi di hati pasti sudah nggerundel, ngomel ngalor ngidul. Semoga saja kicauan-kicauan tak terdengar itu bisa diminimalisir pada ramadhan kali ini. Aaamiin

 

Jadi teman-teman, begitulah target yang ingin saya capai di ramadhan tahun ini. Cuma segitu karena memang baru itu yang kepikiran. Mungkin ada yang mau share target ramadhannya…..

Tentang ubedindonesia2014

Demi mewujudkan keinginan menulis yang kreatif dan idealis, segala informasi yang diperkirakan menarik, pasti akan segera dipublikasikan, sehingga dapat menambah jumlah kuantitas isi tulisan. Namun penulis tidak hanya sekedar asal menulis, tetapi selalu mempertahankan kualitas isi tulisan, agar tiap informasi yang ada dapat dimanfaatkan dengan seksama.
Pos ini dipublikasikan di tafsirilmu. Tandai permalink.

5 Balasan ke APA TARGETMU UNTUK BULAN RAMADHAN KALI INI

  1. Iwan Yuliyanto berkata:

    Terimakasih telah berbagi inspirasi dan semangat.
    Sudah selayaknya bulan suci Ramadhan ini tidak dilewatkan begitu saja tanpa ada prestasi di setiap harinya.

    Fight!

Tinggalkan komentar